IP address merupakan identifikasi diri dari suatu entitas yang terhubung ke jaringan. IP address digunakan untuk tujuan mengakses informasi yang ada pada suatu server, seperti misalnya http://10.1.1.2, namun tentunya akan lebih representative dan mudah untuk diingat jika alamat aksesnya menjadi http://www.imtelkom.ac.id. Jadi user bisa mengakses server dengan IP address-nya (10.1.1.2), maupun dengan nama (www.imtelkom.ac.id).
Name server dibutuhkan untuk mengubah (me-resolusi) dari nama menjadi IP address tersebut, misalnya dari http://www.imtelkom.ac.id menjadi 10.1.1.2, dan sebaliknya (dari IP address menjadi nama).
Untuk membuat Name Server :
1. tambahkan entry named_enable = “YES” di /etc/rc.conf
# cat /etc/rc.conf | grep named
named_enable = “YES”
2. buat file /etc/namedb/named.conf yang berisi :
# cat /etc/namedb/named.conf
options {
directory “/etc/namedb”;
listen-on {10.1.1.2;};
pid-file “/var/run/named.pid”;
};
zone “imtelkom.ac.id” {
type master;
file “master/imtelkom.ac.id”;
};
zone “187.97.118.IN-ADDR.ARPA” {
type master;
file “master/187.97.118.rev”;
};
“type master” berarti data di file /etc/namedb/master/imtelkom.ac.id adalah data utama, dan “type slave” berarti data yg disimpan hanya copy dari master.
Zone “187.97.118.IN-ADDR.ARPA” berfungsi untuk reverse DNS (mengubah IP address menjadi nama) yg diperlukan dalam proses autentikasi SSH maupun transaksi email
3. buat file /etc/namedb/master/imtelkom.ac.id yang berisi :
$ORIGIN ac.id.
imtelkom 86400 IN SOA dns.imtelkom.ac.id. manager.dns.imtelkom.ac.id. (
2011040108 ; Serial
43200 ; Refresh
18000 ; Retry
8640000 ; Expire
86400) ; Minimum TTL
86400 IN NS ns.imtelkom.ac.id.
86400 IN A 118.97.187.12
86400 IN MX 5 mail.imtelkom.ac.id.
$ORIGIN imtelkom.ac.id.
www 86400 IN A 118.97.187.12
ns 86400 IN A 118.97.187.12
mail 86400 IN A 118.97.187.12
………
jika dibutuhkan, buat juga file /etc/namedb/master/1.1.10.rev untuk reverse DNS yang berisi :
$ORIGIN 1.10.in-addr.arpa.
203 86400 IN SOA dns.imtelkom.ac.id. manager.dns.imtelkom.ac.id. (
2011051501 10800 3600 604800 86400 )
86400 IN NS dns.imtelkom.ac.id.
$ORIGIN 1.1.10.IN-ADDR.ARPA.
1 86400 IN PTR h1net1.imtelkom.ac.id.
2 86400 IN PTR h2net1.imtelkom.ac.id.
4. set firewall untuk membuka UDP port 53 (query DNS) di /etc/rc.firewall :
# ipfw show | grep 53
00700 0 0 allow udp from any to 10.1.1.12 dst-port 53
5. restart komputer